NI MADE SUSILAWATHI
  • susilawathi@unud.ac.id
  • Fakultas Kedokteran

Biografi

Dr. dr. Ni Made Susilawathi, Sp.S (K),  Dosen Neurologi FK Universitas Udayana yang medalami bidang Neuroinfeksi- imunologi sejak tahun 2012 hingga sekarang  Saat ini bekerja di Rumah Sakit Universitas Udayana  sebagai dokter neurologi dan aktif sebagai anggota Komisi Etik Penelitian FK Universitas Udayana.

NM Susilawathi lahir di Denpasar, 28 Desember 1975,  menikah dengan IGK Adi Artha dan telah memiliki 2 putra. Gelar Dokter di capai pada tahun 2000, dilanjutkan memperoleh  Spesialis Neurologi pada tahun 2011 dan  gelar Doktor di bidang Biomedik pada tahun 2021 di Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.

Berbagai penelitian, pengabdian masyarakat dan publikasi  di bidang neuroinfeksi telah dikerjakan dan terus berlanjut  hingga sekarang  antara lain rabies,  neurosistiserkosis, meningitis streoptokokus suis , dan neuro AIDS.